Gebyar Jurnalistik JMSI 2024: Membangun Kesadaran Media di Pelalawan

Pelalawan262 Dilihat

PELALAWAN,MediaKepriNews.Com, Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Pelalawan menggelar Gebyar Jurnalistik 2024 di Gedung Balai Seminai, Kamis, 19 September 2024.

Acara ini dihadiri oleh pelajar, wartawan, dan sejumlah tokoh masyarakat dengan tema “Peran Media dalam Menyongsong Demokrasi yang Berkualitas di Kabupaten Pelalawan.”

Bupati Pelalawan, H Zukri Misran, SE membuka acara dengan penekanan pada pentingnya media dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk politik, ekonomi, dan sosial.

Ia mendorong peserta, terutama pelajar, untuk memahami dan mempelajari ilmu jurnalistik.

Acara ini juga diwarnai dengan pembagian berbagai bingkisan bantuan Pelalawan Berkah Dinas Sosial oleh Bupati Pelalawan.

JMSI Pelalawan penyerahan penghargaan kepada individu-individu yang berkontribusi dalam bidang sosial, literasi, pendidikan, dan pers.

Ketua JMSI Riau, Dheni Kurnia, mengapresiasi suksesnya acara ini dan memuji pengurus JMSI Pelalawan atas dedikasi mereka.

Narasumber Gebyar Jurnalistik, Ketua JMSI Riau Dheni Kurnia, Ketua Dewan Penasehat DR Syafriadi SH MH, Dewan Pakar DR Hadrizal dan beberapa pengurus teras JMSI Riau (Waka Satria Batubara, Sekjen Ridho M.Hatzil, Direktur Bisnis JMSI Riau Alzam Deri, Bidang Sosial & Kemasyarakatan, Yandes)

Dengan kegiatan ini, JMSI berharap dapat menumbuhkan kesadaran dan kecintaan terhadap jurnalistik di kalangan generasi muda. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.